Rabu, 30 Juli 2014

TUHAN TIDAK MEMBUAT HATI ANDA KUAT!!!



Mungkin anda pernah berdoa meminta TUHAN membuat hati anda kuat dan mampu mengasihi orang lain apa adanya. Anda mungkin pernah meminta DIA membuat anda menjadi orang yang berhati baja, dengan tujuan ketika anda mengalami masalah apapun maka anda bisa menghadapinya dengan Hati yang tetap teguh. Baiklah sobat, bagaimana jika saya berkata TUHAN tidak akan mebuat anda kuat dan memiliki hati yang TEGUH! Tidak sama sekali! Bahkan masalah tidak membuat anda memiliki hati yang kuat, Masalah hanya menentukan batapa kuatnya anda di dalam Kristus! Baiklah, bagaimana jika ternyata DIA bukan membuat anda kuat dan memiliki hati yang teguh? Bagaimana jika ternyata DIA memberikan anda HATI yang baru? Yeah, memberikan yang baru bukan membuat anda menjadi kuat! Hati yang baru yaitu hati yang mudah mengampuni dan mudah mengasihi orang lain, itulah hati-Nya! Itu adalah hati yang baru, bukan hati yang direnovasi atau di edit untuk menjadi baru. Artinya anda tidak lagi memiliki hati yang lama, hati yang membenci, dan angkuh! TUHAN memberikan HATI-NYA sendiri bagi anda dan saya! Lihatlah penawaran-Nya  dimana DIA mengambil yang buruk dari anda termasuk hati anda yang suka membenci, kemudian diletakkan pada Tubuh Yesus lalu dieksekusi di kayu salib 2000 tahun yang lalu. Wow, Hal yang indah sesudah semuanya itu, DIA malah memberikan kita Hidup-Nya termasuk hati-Nya, hati yang tetap tenang ketika badai masalah datang, hati yang penuh dengan damai sejahtera (Yohanes 14: 27 Damai sejahtera Kutinggalkan bagimu. Damai sejahtera-Ku Kuberikan kepadamu, dan apa yang Kuberikan, tidak seperti yang diberikan dunia kepadamu. Janganlah gelisah dan gentar hatimu.) haleluyah. Dia memberikan anda hati-Nya! Pernakah ketika anda melihat seseorang kemudian entah bagaimana perasaan hati anda penuh dengan belas kasihan? pernakah anda mengalami hal itu? Ketika melihat sahabat anda tidak memiliki uang untuk membayar uang kost atau untuk mebeli buku diktat di kampus dan tiba-tiba anda tergerak oleh belaskasihan dan membantunya? pernakah anda ada diposisi ketika naik Bus dan anda mendapat tempat duduk yang nyaman kemudian melihat orang yang sudah tua mendapat tempat duduk tambahan tepat disamping pintu keluar Bus yang terbuka (VIP) dan tiba-tiba hati anda tergerak dan berkata pada orang tua itu “Kakek bisa duduk di tempat saya” bisakah anda merasakan bahwa TUHAN meletakkan/memberikan hati-Nya bagi anda? Bukankan anda tercengang melihat perubahan yang terjadi dalam diri anda? Ketika anda di dalam Kristus tiba-tiba anda menjadi seperti Dia. Yeah Kristus memberikan anda hati yang baru, Supaya sama halnya Kristus hidup hari ini, demikianlah anda dan saya hidup. Bagaimana Kristus melihat dan merasakan hari ini, demikianlah anda. Sobat, suatu saat saya sempat bertengkar dengan seorang nenek di kompleks rumah saya dengan alasan yang sepele. Dia adalah tetangga saya. Selama 3 tahun kami tidak saling menegur sapa. Secara pribadi mungkin dia ada di no 1 daftar orang yang paling saya benci. Tiga tahun setelah kami bermusuhan pas di tahun 2005 saya bertemu dengan Pribadi yang mencintai saya dengan cinta yang tak biasa, yah nama-Nya Kristus! Saya melihat dan merasakan kasih-Nya yang kekal dan saya mengalami pertukaran Hidup! Apa yang terjadi setelah itu, saya melihat nenek tersebut berada dijalan sambil membawa bahan belanjaan dari pasar, tiba-tiba entah apa yang membuat saya dengan mudah pergi berlari dan membantunya membawa bahan belanjaan sampai dirumahnya. Ketika saya mengambil tas tersebut, sang nenek hanya terpaku melihat saya dan saya berkata ijinkan saya membantunya. Itu adalah hari terkonyol bagi saya, karena kami benar-benar tidak pernah bicara selama 3 tahun. Mungkin ini hanyala cerita yang sederhana, tapi jika anda menangkap bahwa kalau bukan TUHAN, siapa lagi?! Jika bukan karena hati-Nya, saya percaya itu adalah hal kecil yang sangat mustahil untuk saya lakukan dengan kekuatan saya. Sahabatku, detik dimana sang Kasih Karunia (Kristus) menemukan anda, detik itu anda memiliki hati yang baru. Lihatlah ketika anda mulai tenang ketika badai kehidupan menerpa anda, Yesus Kristus telah meletakkan hatinya dalam anda, hati yang tenang ketika badai menggoncangkan Dia, Yesus bahkan tertidur ketika badai itu datang. Hati itu sekarang jadi milik anda! Santailah sobat, tidak ada masalah yang bisa hancurkan anda di dalam Kristus! Anda hanya perlu sadar bahwa DIA sekarang ada di dalam anda dan memegang kendali seluruh kehidupan anda termasuk hati anda. #inChrist
Yehezkiel 36: 26 Kamu akan kuberikan hati yang baru, dan roh yang baru di dalam batinmu dan Aku akan menjauhkan dari tubuhmu hati yang keras dan kuberikan kepadamu hati yang taat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar